Showing posts from January, 2016
Mengenal Penyakit Mata dan Cara Mengatasinya
Sabtu kemarin saya menghadiri undangan Healthy Talk di Ciputra SMG Eye Clinic. Bincang-bincang ringan berjudul "Healthy Eyes & Happy Life" yang berlangsung selama kurang lebih satu jam itu dibawakan oleh dr Utami Noor Syabariah. SPM sebagai pembicara tunggal. Dokter Utami adalah spesialis Ophthalmologist yang menangani pasien-pasien bedah mata seperti katarak dan bedah LASIK.
V10 Plus Serum Anti Acne Series, Suplemennya Kulit Berjerawat
Kalau ada pembaca yang merasa sudah tua kok masih jerawatan, jangan sedih, saya pun begitu. Saya jerawatan kurang-lebih sejak tiga tahun lalu. Sampai bosen dengar komentar orang-orang, "idiiih... pubernya telat, ya?" atau "Udah tua kok masih jerawatan?" dan komentar sejenis lainnya. Saya sih woles aja dibilang begitu. Palingan curhat, terus nulis, terus jadi postingan begini "Tanpa Muka" Hahaha.
Wajah Halus dan Cerah dengan Peeling Alami V10 Plus
Wanita mana, sih, yang enggak mau kulit wajahnya tetap mulus dan sehat? Kalau perlu semua Skin Care dicoba sampai ketemu produk yang cocok untuk mengatasi permasalahan kulit wajahnya. Iya, saya begitu. Makanya saya suka iri sama wanita-wanita berkulit badak. Sedangkan saya, Si Kulit kombinasi ini, nemu pembersih wajah yang cocok aja susahnya bukan main. Kebayang kan sedihnya saya ketika sudah nemu produk Skin Care yang cocok, eh, ternyata ingredients produknya bisa merusak lingkungan.
Merayakan Malam Tahun Baru di The Packer Lodge
Entah sudah berapa lama saya tidak merayakan hiruk pikuk malam tahun baru. Terakhir kali waktu kuliah dulu, saya dan teman-teman segeng SMA bikin acara nginep bareng dengan susunan acara: ngobrol sampai tengah malam, nyemil, dan bikin es susu soda. Mirip-mirip Pajama Party gitu, deh. Pada tahun-tahun berikutnya, saya tidak lagi merayakan malam tahun baru di luar dengan siapapun. Perayaan membuat saya lelah, apalagi kalau musti ke luar rumah melewati jalan Jakarta yang padat dan berdesakan? Bayanginnya saja sudah bikin capek duluan. Saya emoh menghabiskan energi demi libur yang cuma satu hari.
Review Wardah C-defence DD Cream (02 Natural)
Teman dekat saya, Rani, bulan lalu sedang kebingungan menentukan merek BB Cream yang kira-kira cocok dipakai untuk kulit berminyaknya. Dia meminta saran kepada saya, tapi bukannya ngasih referensi, saya malah nyeletuk, "ngapain beli BB Cream? Sekarang lagi jamannya DD Cream. Noh, Wardah aja udah ngeluarin!" Ternyata celetukan bercanda saya ditanggapi seruis sama Rani, besoknya dia langsung beli. Hahaha. Saya rada merasa bersalah soalnya saya sendiri belum pernah nyobain Wardah C-defence DD Cream.
Cinta Dulu Baru Diseriusin! Tentang Workshop Fun Blogging
"Boleh enggak, sih, menghasilkan uang dari blog?" tanya Mbak Haya Aliya Zaki kepada para perserta Workshop Fun Blogging, 19 Desember 2015 di gedung Gratia Center Ciputat.
Dengan semangat dan optimisme tinggi, para peserta langsung menjawab, "boleeeeh!"
"Menghasilkan uang dari blog tentu saja boleh. Asalkan...,"
Basic Makeup yang Perlu Diketahui oleh Pemula
Ketemu weekend lagi artinya, ketemu postingan saya yang berbau kecantikan, Setelah minggu kemarin saya bahas tentang produk-produk Skin Care, kali ini saya bakalan bahas tentang Basic Makeup untuk pemula. Saya pernah jadi pemula dalam hal makeup, bukan berarti sekarang ini sudah jadi master, tapi setidaknya saya sudah tidak galau lagi mesti beli produk makeup apa dan bagaimananya.