APRIJANTI

story, hobby, and beauty blog

Wajah Halus dan Cerah dengan Peeling Alami V10 Plus

Wanita mana, sih, yang enggak mau kulit wajahnya tetap mulus dan sehat? Kalau perlu semua Skin Care dicoba sampai ketemu produk yang cocok untuk mengatasi permasalahan kulit wajahnya. Iya, saya begitu. Makanya saya suka iri sama wanita-wanita berkulit badak. Sedangkan saya, Si Kulit kombinasi ini, nemu pembersih wajah yang cocok aja susahnya bukan main. Kebayang kan sedihnya saya ketika sudah nemu produk Skin Care yang cocok, eh, ternyata ingredients produknya bisa merusak lingkungan.

peeling, facial-scrub, masker, v10-plus

Waktu ada berita mengenai Pemerintah Amerika sudah melarang penjualan produk Skin Care berbahan microbeads, saya langsung cek satu persatu produk Skin Care di kamar mandi, siapa tahu ada kandungan itu di dalamnya. Benar aja, facial scrub dan body scrub yang biasa saya gunakan masih mengandung microbeads. Kenapa sih microbeads dilarang? Karena microbeads (biasanya pada kemasan tertulis polyethylene atau polypropylene) adalah butiran plastik super kecil yang tidak akan terurai oleh tanah, jika menumpuk terlalu banyak akan merusak ekosistem. Selain dampak negatifnya buat lingkungan, buat saya pribadi, menggunakan bahan plastik pembuat pipa sebagai scrub wajah sungguh lah aneh. :(


Maka dari itu, saya bahagia banget dikasih kesempatan mencoba produk peeling alami dari jepang ini sebagai pengganti penggunaan facial scrub sehari-hari.


WHY PEOPLE USE PEELING?

Manfaat peeling yang paling utama adalah untuk menghaluskan kulit. Butiran-butiran yang ada di dalamnya bisa mengangkat sel-sel kulit mati yang susah dihilangkan jika hanya memakai facial wash biasa. Menggunakan peeling secara rutin, maksimal dua kali seminggu, dapat mencegah timbulnya jerawat dan komedo. Saya pribadi seneng banget pakai peeling/facial scrub karena hasilnya langsung terasa setelah pemakaian, wajah jadi lebih bersih, licin, dan halusss.


KEMASAN

Kalau ada lomba kemasan Skin Care paling unik, V10 Plus Water Based Peeling Facial Mask ini juaranya! Produk ini datang ke kantor saya dua minggu lalu dengan amplop kertas. Saya pikir dokumen apa? Eh, pas dibuka ternyata ada 10 sachet V10 Plus peeling di dalam map info. Hahaha. Map infonya lucu banget, mirip cover majalah, tiap halamannya memuat informasi seputar produk.

v10-plus, facial, peeling, mask, scrub

Pada halaman pertama menampilkan informasi website & social media, gambar produk, dan 13 logo penghargaan internasional. Mantap, kualitas produknya sudah tidak perlu diragukan lagi kalau begitu. Halaman keduanya menampilkan kandungan produk dan petunjuk penggunaan. Halaman ketiga berisi 10 sachet peeling yang menempel pada kotak-kotak map info, dibaliknya ada tips kecantikan dari founder Mrs. Akiko Yokota, lho. Cute! Nah, di halaman paling belakang tertulis 9 fungsi Water Based Peeling sebagai berikut:
  1. Mengangkat sel-sel kulit mati
  2. Mencegah timbulnya jerawat
  3. Membantu regenerasi sel kulit
  4. Membuat make up lebih tahan lama dan alami
  5. Meningkatkan daya serap kilit terhadap nutrisi perawatan kulit Anda
  6. Membantu menghilangkan komedo
  7. Mencerahkan dan menghaluskan kulit
  8. Mengurangi bekas jerawat
  9. Menyeimbangkan sekresi minyak pada wajah

Ketika dikeluarkan, cairan peelingnya bertekstur seperti gel namun agak cair; bewarna bening tanpa wewangian sedikitpun. Rasanya kayak lagi megang air aja. Beda V10 Plus peeling dengan produk peeling lainnya adalah tidak ada butir-butir scrub di dalamnya. Ini sih epik menurut saya, tidak ada scrub tapi mampu mengangkat sel-sel kulit mati dan kelebihan minyak di wajah.

v10-plus, water, based, peeling, facial, mask
Isi peeling ketika di keluarkan, dan digosokan ke punggung tangan

INGREDIENTS

Aqua/Water, Glyserin, Acrylates/C10-30Akyl Acrylate Crosspolymer, Dicocodimonium Chloride, Streartrimonium Bromide, Isopropyl Alcohol, Phenoxyethanol, Oryza Sativa (Rice) Bran Extract, Algae Extract, Butylene Glycol.

CARA PAKAI

  1. Gunakanlah produk V10 Plus peling ini pada malam hari sebelum tidur.
  2. Pastikan wajah sudah bersih sempurna.
  3. Tuangkan secukupnya isi peeling ke ujung jari dan oleskan merata pada wajah.
  4. Tunggu 5 detik.
  5. Lalu usap-usap lembut dengan gerakan memutar.
  6. Ketika kita mengusapkan peeling, akan keluar bulir-bulir berwarna putih seperti daki. Menurut keterangan, bulir-bulir ini adalah sel-sel kulit mati yang terangkat. Kece, ya? Efeknya setelah itu wajah akan terasa agak lengket.
  7. Jangan menunggu peeling jadi terlalu kering, basuhlah wajah menggunakan air agak hangat (tanpa facial foam).
  8. Keringkan wajah dan rasakan efek lembutnya.


Saya menggunakan peeling ini sesuai dengan petunjuk pada map info. Minggu pertama saya gunakan rutin setiap malam. Minggu kedua dan minggu-minggu selanjutnya, saya rasa cukup digunakan 2 kali seminggu saja. Sebenarnya frekuensi penggunaan disesuaikan dengan jenis kulit, Contoh, jika kulitmu berminyak sekali gunakanlah 3 kali seminggu, jika kulitmu kering gunakanlah hanya sekali seminggu saja.

Menurut hitungan saya jika tidak salah, 10 sachet V10 Plus peeling dapat digunakan sampai sebulan, bahkan lebih. Mengingat harganya yang tidak murah, keawetan produk ini membuat harganya cukup worth. Mahal tapi cepet abis bisa nangis juga saya.

REVIEW

Setelah menggunakan peelingnya, kulit wajah saya jadi halus banget, agak kesat, tapi tidak kering. Daki-daki rasa diamplas, lenyap. Setelah seminggu penggunaan berturut-turut, kulit wajah saya jadi semakin cerah dan bekas-bekas jerawat besar tersamarkan. Saya optimis kalau bulan ini rutin pakai, bekas jerawat saya bisa hilang semua. Jadi makin pede setiap hari ke kantor tanpa dempulan tebel. :D

Bulir-bulir kulit mati di bagian pipi dan alis yang terangkat ketika menggunakan V10 Plus Water Based Peeling

HARGA

Semua produk V10 Plus dijual secara online di websitenya. Harga 10 Sachet water based peeling yang saya gunakan ini IDR 270,000. Pada waktu-waktu tertentu, seperti sekarang, harganya turun menjadi IDR 118,000. Sering-sering aja ngecek website dan akun medsosnya, ya, siapa tau lagi banjir diskon. V10 Plus Water Based Peeling Facial Mask juga dijual dalam bentuk sachet-an, cucok buat temen-temen yang penasaran dan kepengen coba tanpa harus beli 10 sachet sekaligus.


KESIMPULAN

  • Kandungan V10 Plus Water Based Peeling Facial Mask sangat alami, terbuat dari ekstrak beras dan rumput laut.
  • Kemasannya unik.
  • Gelnya berbahan dasar air, tidak berat dikulit, dan mampu mengangkat sel-sel kulit mati sehingga kulit mejadi cerah.
  • Walau mahal tetapi awet digunakan untuk jangka waktu yang lama, They worth!

V10 Plus Website & Social Media:
Facebook: v10plusina
Twitter: @v10plusina
Instagram: v10plus_indonesia

Comments

  1. Langsung cek produk di kamar mandi juga. Masih ada yang mengandung polyethylene. Satu-satunya sabun yang bisa aku pakai ada propylene-nya. Mesti cek itu efeknya sama atau beda dengan polypropylene.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Monggo, Mbak. Semangat nyortir produk Sklin Care-nya ya. :D

      Delete
  2. Wah, kudu periksa skin care aku lagi ini mengandung polyethylene atau polypropylene gak ya....hmmm....

    ReplyDelete
    Replies
    1. Huum, Mbak. Pakai scrub yang alami yah. Kayak V10 Plus peeling ini. :)

      Delete
  3. kalo produk yang mengandung polyethylene ada dampak negatif nya untuk kulit gak mbak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nah, itu aku belum tau dan belum dapat referensi juga soal itu. Kayaknya untuk kulit sensitif bisa bikin iritasi. Kalau kulitnya badak sih woles. Tapi, ya, kasihan kalau ikan-ikan di laut kemakan microbeads secara gak sengaja. :(

      Delete
  4. Duh, harus ngecek lagi nih kandungan scrub2an yang ada di kamar mandiku...

    Aniwey, itu peelingnya kayaknya asyik banget deh, mampir ke website nya ah :))

    ReplyDelete
  5. Sabun mukaku juga ada microbeadsnya. Langsung ganti. Huhuhu semoga cocok.

    Aku masih belum berani pake peeling gitu. Mungkin kalo muka udah mendingan pengen coba juga. Soalnya udah gradakan hahaha :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Gradakan jerawat apa komedo? Jangan pake yanh berat-berat dulu ya.

      Delete
  6. hhooo...peelingku nganggur sebulan..karena lagi jerawatan efek siklus ngga teratur (haduuh hadduh)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sini, tak peelingin pake V10 Plus. :))

      Delete
  7. peeling salah satu fav aku, biasanya sih perawatan peeling di dokter. Tapi ada produk ini membantu jg ya klo lg ga sempat ke dokter u peeling :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya betul, ini praktis dan efektif. :)

      Delete
  8. Bentuk sachet ini malah bikin banyak sampah lho, meding dalam kemasan 1 botol langsung

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya, disamping unik juga bikin nyampah sih. Besok beli yang botolan aja deh. :D

      Delete
  9. Waduh expert tenan iki tentangbeauty

    ReplyDelete

Post a Comment

Hai, terima kasih sudah berkenan mampir ke blog Aprijanti.com

Saya membaca setiap komentar yang masuk. Jika ada pertanyaan penting, mohon untuk cek kembali balasan saya pada postingan ini, ya! Mohon maaf untuk setiap komentar dari unknown, spam, pornografi, judi, caci maki, dan komentar yang memiliki link hidup, akan saya hapus. Salam! :)